T E K S   P E L A N T I K A N

Siapkah anak-anakku untuk membantu Pondok Pesantren dengan ikhlas dan sepenuh hati?
Siapkah anak-anakku untuk mengurus asrama dengan giat dan tanggung jawab hingga akhir masa jabatan?
Siapkah anak-anakku untuk mendidik, menegakkan disiplin, dan memberi suri tauladan yang baik terhadap santri asrama dan pondok pesantren ?
Siapkah anak-anakku untuk berjanji ?

Berjanjilah dengan sepenuh hati..!

بسم اللّه الرّحمن الرّحيم

أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللّه وَ أَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُولُ الله


  • DENGAN NAMA ALLAH YANG MAHA PENGASIH LAGI MAHA PENYAYANG, AKU BERSAKSI BAHWASANNYA TIADA TUHAN SELAIN ALLAH, DAN AKU BERSAKSI BAHWA MUHAMMAD ITU UTUSAN ALLAH.
  • DEMI ALLAH AKU BERJANJI DENGAN SUNGGUH-SUNGGUH AKAN MENJALANKAN KEWAJIBANKU TERHADAP ALLAH, TUHAN YANG MAHA ESA. 
  • TAAT DAN PATUH KEPADA PIMPINAN PONDOK BESERTA PARA USTADZ DAN USTADZAH DAN IKUT BERTANGGUNG JAWAB DALAM MELAKSANAKAN PENDIDIKAN DI PONDOK PESANTREN. 
  • MENJALANKAN AMANAH SEBAGAI PENGURUS ASRAMA DENGAN PENUH TANGGUNG JAWAB DAN AMANAH HINGGA MASA AKHIR JABATAN KELAK. 
  • SELALU BERPEGANG TEGUH KEPADA DISIPLIN YANG BERLAKU DI PONDOK PESANTREN HIDAYATUL INSAN FII TA’LIMIDDIN.

Dengan disaksikan oleh Pimpinan Pondok Pesantren, Para Asatidz, dan seluruh santriwan/wati Aspura/Aspuri, maka hari ini anak-anakku kami sahkan untuk menjadi pengurus ORSA ASPURA dan ASPURI di Pondok Pesantren Hidayatul Insan Fii Ta’limiddin Palangkaraya Periode 2013-2014.

Selamat Bertugas, semoga amanah dan sukses...!!!